10 Rahasia Sukses yang Dapat Menyelamatkanmu dari Penyesalan di Masa Depan
Pelajar.me – Ada banyak orang yang bilang bahwa kesuksesan itu mesti dijemput, tidak ditunggu. Bagaimana menurutmu? Lebih jauh lagi, dijemput saat masih berstatus sebagai remaja alias anak muda. Sebab masa remaja adalah masa transisi sebelum kita memasuki masa dewasa di mana semuanya akan serba sulit dan memusingkan.
Karenanya, menyiapkan kesuksesan dari remaja adalah hal wajib yang mesti kita lakukan demi menyelematkan masa depan kita kelak. Pertanyaannya, bagaimana cara menyelamatkan masa dewasa itu? Sepuluh hal ini dapat kamu lakukan demi meraih kesuksesan dan menyelamatkan masa depanmu.
Kesuksesan adalah hadiah, hadiah yang baru bisa didapat ketika kamu telah berusaha. Dan hari ini kita semua masih muda, masih remaja. Mari berproses dengan sebaik-baiknya demi meraih kesuksesan dan menyelamatkan masa depan, masa ketika kita dewasa nanti.[]
Karenanya, menyiapkan kesuksesan dari remaja adalah hal wajib yang mesti kita lakukan demi menyelematkan masa depan kita kelak. Pertanyaannya, bagaimana cara menyelamatkan masa dewasa itu? Sepuluh hal ini dapat kamu lakukan demi meraih kesuksesan dan menyelamatkan masa depanmu.
Be a nice person
Kehidupan yang baik dimulai ketika kita berusaha menjadi orang baik. Selain menjadi baik kamu juga perlu menjadi orang yang menyenangkan. Menyenangkan banyak orang dan menjadi cahaya di antara kerumunan. Kita semua, bahkan penulis pun, bukan orang baik. Tapi kita berhak untuk berusaha menjadi baik.Belajar dengan sebaik mungkin
Masa sekolah adalah masa mengumpulkan bekal. Besar dan banyaknya bekal yang bisa kita kumpulkan tergantung dari seberapa keras usaha kita mengumpulkannya. Oleh karena itu, ketika di sekolah, kampus atau di manapun pastikan kamu belajar dengan sebaik mungkin. Biarlah bersusah-susah hari ini agar tidak menyesal kemudian.Jadilah aktif!
Jangan cuma jadi penghuni pojokan dan terus-terusan berada di belakang layar. Kamu juga perlu menonjolkan diri dan tampil di depan umum. Sebab dengan begitu kamu akan dikenal oleh orang banyak.Jangan sampai terlibat masalah hukum
Tahukah kamu, saat melamar pekerjaan salah satu berkas yang harus dipenuhi adalah Surat Keterangan Berkelakuan Baik yang dikeluarkan oleh kantor polisi setempat. Jika surat ini tidak ada kamu tidak akan diterima kerja. Dan, surat ini tidak akan diberikan pada orang-orang yang pernah mendapat masalah dengan hukum serta tercatat perilaku buruknya di kepolisian. Oleh karena itu, jangan pernah sekalipun berbuat buruk ya.Bergaul dan jalin pertemanan seluas mungkin
Teman itu adalah aset yang sangat berharga. Sebab ketika keluarga jauh, teman atau sahabatlah yang menjadi keluarga terdekatmu. Terutama bagi kamu yang berstatus sebagai perantau, meninggalkan kampung halamanmu yang jauh di sana. Oleh karena itu bergaul lah dengan baik dan bangun pertemanan seluas mungkin. Percayalah, ada masa di mana relasi yang kamu miliki mampu membantumu meraih kesuksesan di masa depan.Lakukan hal yang kamu cintai
Dan cinta punya peran yang sangat besar dalam kehidupan seseorang. Semua terjadi karena cinta. Kehidupan kita adalah hadiah cinta dari Tuhan, kesuksesan kita kelak juga demikian. Apabila kamu benar-benar ingin sukses, lakukanlah sesuatu dengan cinta. Lakukan hal yang kamu cintai. Bukan hal yang kamu benci.Totalitas dalam bekerja
Saat kita mencintai kita tidak boleh setengah hati, mencintai harus sepenuh hati. Bekerja pun demikian. Berusaha totalitas, mengerahkan tenaga dan pikiran terbaik. Bukan asal jadi. Bukan dengan malas-malasan. Orang yang tidak bisa totalitas dalam pekerjaan tidak berhak akan kesuksesan!Miliki kepercayaan yang kuat
Orang yang benar-benar sukses itu adalah yang memiliki kepercayaan yang kuat, terutama terhadap agama yang ia anut. Sebab kesuksesan sejati adalah sukses di dunia yang mengantarkan pada sukses di akhirat.Punya prinsip hidup yang kokoh
Orang-orang yang ingin sukses hari berani berprinsip. Sebab dengan prinsip tersebut ia belajar kokoh. Dengan prinsip ia belajar untuk tidak terombang-ambing dalam kehidupannya. Mencapai kesuksesan itu jalan yang panjang, jalan yang tidak bisa dilalui oleh orang yang tidak punya pegangan.Jangan pernah mengecilkan dirimu sendiri ataupun orang lain
Terakhir, jika kamu ingin sukses, pastikan kamu tidak pernah mengecilkan dirimu sendiri. Percayalah pada kemampuan yang kamu punya. Percayalah bahwa kamu juga berhak sukses dengan berusaha segigihnya. Selain itu, jangan pernah mengecilkan orang lain, sebab kamu tidak akan pernah besar tanpa bantuan orang-orang di sekitarmu.Kesuksesan adalah hadiah, hadiah yang baru bisa didapat ketika kamu telah berusaha. Dan hari ini kita semua masih muda, masih remaja. Mari berproses dengan sebaik-baiknya demi meraih kesuksesan dan menyelamatkan masa depan, masa ketika kita dewasa nanti.[]
Comments
Post a Comment