7 Alasan Ikut Himpunan Mahasiswa
Alasan Ikut Himpunan Mahasiswa - Bicara tentang organisasi kampus, banyak jenis organisasi yang bisa seorang mahasiswa ikut. Bisa berupa komunitas hobi hingga ke sosial politik. Sebut saja Unit Kegiatan Seni, Beladiri hingga Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM). Namun, selain semua itu ada yang sebenarnya sangat penting karena menjadi dasar, yaitu Himpunan Mahasiswa (HIMA). Oleh karena itu, saya akan sedikit bahas beberapa alasan mengapa harus gabung HIMA.
Bicara tentang himpunan, kata "himpunan" itu bisa diartikan sebagai perkumpulan. Bisa perkumpulan apa saja, tapi umumnya di kampus himpunan itu berkaitan dengan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ). Selain itu ada juga HIMA kedaerahan dan sebagainya.
Nah, sebelum jadi lebih panjang, yuk kita bahas apa saja alasan ikut himpunan mahasiswa itu.
Salah satu alasan yang bisa mendorong seorang mahasiswa untuk bergabung dengan HIMA adalah kesamaan dari latar belakang setiap anggota dan calon anggotanya. Namanya juga himpunan kan ya, dia bersifat lebih ekslusif dan terbatas untuk sebagian orang tertentu. Orang-orang itu bisa berada di departemen, jurusan, prodi yang sama. Mereka berasal dari kampung atau daerah yang sama. Kesamaan itu menjadi nilai tambah untuk bisa menjalin hubungan baik baik secara organisasi maupun secara interpersonal.
Keluarga Terdekat di Kampus
Meskipun banyak organisasi kampus dan mungkin lebih keren dari HIMA, tapi HIMA bisa dibilang sebagai keluarga terdekat saat di kampus. Kenapa demikian? Karena ruang lingkupnya yang kecil dan sesama anggota sering sekali bertemu, tidak hanya di kegiatan HIMA tapi juga di ruang kelas dan sebagainya menjadi HIMA serasa sebagai "rumah". Anggota-anggota di HIMA serasa sebagai keluarga juga.
Memperbanyak Kenalan dan Relasi
Selain beberapa alasan di atas, alasan lainnya yang bisa memperkuat niatmu masuk HIMA adalah untuk memperbanyak kenalan atau relasi. Ya, meskipun ruang lingkupnya kecil, tapi dengan ikut HIMA kamu bisa mengenal orang-orang baru sehingga menambah jumlah kenalanmu. Umumnya keanggotaan HIMA itu selamanya. Artinya, alumni-alumni juga masih terhitung sebagai anggota HIMA. Kamu bisa memakai identitasmu sebagai anggota HIMA untuk bisa menjalin komunikasi dengan lebih banyak orang, baik teman seangkatan, senior, junior atau bahkan alumni. Keren, bukan?
Bisa Membantu Studi atau Akademik
Mengikuti HIMA, utamanya HIMA Jurusan akan membukakan bagimu peluang untuk bisa memperkuat pengetahuan dengan bidang studi yang kamu ambil. Kamu bisa membuat kelompok belajar bersama anggota HIMA yang lain. Selain itu kamu juga bisa bertanya pada senior-senior yang sudah mengambil mata kuliah yang sedang kamu ambil. Dengan begitu, studimu akan terbantu dan nilai akademikmu bisa meningkat.
Membiasakan Diri Bersosialisasi
Salah satu keahlian yang dibutuhkan oleh seorang lulusan kampus disebut dengan softskill. Kemampuan ini bisa meliputi kemampuan bicara di depan umum, berkomunikasi, bersosialisasi, mempengaruhi orang lain dan sebagainya. Kemampuan ini tidak bisa kamu dapatkan di ruang kelas lho. Harus dicari dan ditempa di kegiatan ekstrakurikuler. Nah, dengan mengikuti HIMA kamu bisa belajar bersosialisasi dengan orang lain hingga meningkatkan kemampuanmu yang lain.
Bisa Lebih Dekat Dengan Dosen
Karena skop HIMA yang kecil, kegiatan yang dilakukan biasanya bekerjasama dengan pihak kampus seperti dosen dan lainnya. Banyak kok kegiatan HIMA yang melibatkan dosen di dalamnya. Sebagai contoh, diskusi akademik bersama dosen. Kegiatan-kegiatan seperti itu akan membukakan peluang bagi anggota HIMA untuk bisa kenal dan lebih dekat dengan dosen-dosen mereka di kampus.
Tempat Bertukar Pikiran dan Bersantai
Rutinitas kuliah seringkali membuat kita bosan dan capek, untuk itu kita butuh tempat untuk bertukar pikiran, bersantai atau melepaskan uneg-uneg. Oleh karena itu, alasan ikut himpunan mahasiswa terakhir yang bisa saya bagi adalah sebagai tempat bertukar pikiran dengan sesama anggota. Sebagai mahasiswa, mungkin kamu punya ide-ide menarik dan brilian tapi gak bisa dikerjakan sendirian, membagikannya di HIMA adalah pilihan yang baik. Pun ide tentang memajukan daerah, bisa disampaikan di himpunan kedaerahan. Diskusikan lalu eksekusi. Eksekusi dengan mengajak anggota HIMA yang lain untuk terlibat. Terus, kalau kamu jadi anggota HIMA, pas ada jam jeda kuliah bisa tuh nongkrong dan santai di sekretariat HIMA--daripada harus bolak-balik ke kos, lebih hemat bukan?
Nah, itulah beberapa alasan ikut himpunan mahasiswa yang bisa saya bagi hari ini. Temukan lebih banyak inspirasi mengenai kampus di blog ini. Jangan lupa like, share and saskret--emang channel YouTube? Ha, becanda. Tapi yang satu ini gak becanda: pastikan dirimu berusaha menjadi mahasiswa yang gak cuma kuliah-pulang kuliah-pulang saja. Ambil lah peran di berbagai kegiatan seperti oragnisasi kampus dan komunitas lain selama itu bermanfaat. Dan yakinlah, ada banyak hal baik yang bisa kamu dapatkan dengan hal itu. Salam semangat.
Bicara tentang himpunan, kata "himpunan" itu bisa diartikan sebagai perkumpulan. Bisa perkumpulan apa saja, tapi umumnya di kampus himpunan itu berkaitan dengan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ). Selain itu ada juga HIMA kedaerahan dan sebagainya.
Nah, sebelum jadi lebih panjang, yuk kita bahas apa saja alasan ikut himpunan mahasiswa itu.
Alasan Ikut Himpunan Mahasiswa
Latar Belakang yang SamaSalah satu alasan yang bisa mendorong seorang mahasiswa untuk bergabung dengan HIMA adalah kesamaan dari latar belakang setiap anggota dan calon anggotanya. Namanya juga himpunan kan ya, dia bersifat lebih ekslusif dan terbatas untuk sebagian orang tertentu. Orang-orang itu bisa berada di departemen, jurusan, prodi yang sama. Mereka berasal dari kampung atau daerah yang sama. Kesamaan itu menjadi nilai tambah untuk bisa menjalin hubungan baik baik secara organisasi maupun secara interpersonal.
Keluarga Terdekat di Kampus
Meskipun banyak organisasi kampus dan mungkin lebih keren dari HIMA, tapi HIMA bisa dibilang sebagai keluarga terdekat saat di kampus. Kenapa demikian? Karena ruang lingkupnya yang kecil dan sesama anggota sering sekali bertemu, tidak hanya di kegiatan HIMA tapi juga di ruang kelas dan sebagainya menjadi HIMA serasa sebagai "rumah". Anggota-anggota di HIMA serasa sebagai keluarga juga.
Memperbanyak Kenalan dan Relasi
Selain beberapa alasan di atas, alasan lainnya yang bisa memperkuat niatmu masuk HIMA adalah untuk memperbanyak kenalan atau relasi. Ya, meskipun ruang lingkupnya kecil, tapi dengan ikut HIMA kamu bisa mengenal orang-orang baru sehingga menambah jumlah kenalanmu. Umumnya keanggotaan HIMA itu selamanya. Artinya, alumni-alumni juga masih terhitung sebagai anggota HIMA. Kamu bisa memakai identitasmu sebagai anggota HIMA untuk bisa menjalin komunikasi dengan lebih banyak orang, baik teman seangkatan, senior, junior atau bahkan alumni. Keren, bukan?
Bisa Membantu Studi atau Akademik
Mengikuti HIMA, utamanya HIMA Jurusan akan membukakan bagimu peluang untuk bisa memperkuat pengetahuan dengan bidang studi yang kamu ambil. Kamu bisa membuat kelompok belajar bersama anggota HIMA yang lain. Selain itu kamu juga bisa bertanya pada senior-senior yang sudah mengambil mata kuliah yang sedang kamu ambil. Dengan begitu, studimu akan terbantu dan nilai akademikmu bisa meningkat.
Membiasakan Diri Bersosialisasi
Salah satu keahlian yang dibutuhkan oleh seorang lulusan kampus disebut dengan softskill. Kemampuan ini bisa meliputi kemampuan bicara di depan umum, berkomunikasi, bersosialisasi, mempengaruhi orang lain dan sebagainya. Kemampuan ini tidak bisa kamu dapatkan di ruang kelas lho. Harus dicari dan ditempa di kegiatan ekstrakurikuler. Nah, dengan mengikuti HIMA kamu bisa belajar bersosialisasi dengan orang lain hingga meningkatkan kemampuanmu yang lain.
Bisa Lebih Dekat Dengan Dosen
Karena skop HIMA yang kecil, kegiatan yang dilakukan biasanya bekerjasama dengan pihak kampus seperti dosen dan lainnya. Banyak kok kegiatan HIMA yang melibatkan dosen di dalamnya. Sebagai contoh, diskusi akademik bersama dosen. Kegiatan-kegiatan seperti itu akan membukakan peluang bagi anggota HIMA untuk bisa kenal dan lebih dekat dengan dosen-dosen mereka di kampus.
Tempat Bertukar Pikiran dan Bersantai
Rutinitas kuliah seringkali membuat kita bosan dan capek, untuk itu kita butuh tempat untuk bertukar pikiran, bersantai atau melepaskan uneg-uneg. Oleh karena itu, alasan ikut himpunan mahasiswa terakhir yang bisa saya bagi adalah sebagai tempat bertukar pikiran dengan sesama anggota. Sebagai mahasiswa, mungkin kamu punya ide-ide menarik dan brilian tapi gak bisa dikerjakan sendirian, membagikannya di HIMA adalah pilihan yang baik. Pun ide tentang memajukan daerah, bisa disampaikan di himpunan kedaerahan. Diskusikan lalu eksekusi. Eksekusi dengan mengajak anggota HIMA yang lain untuk terlibat. Terus, kalau kamu jadi anggota HIMA, pas ada jam jeda kuliah bisa tuh nongkrong dan santai di sekretariat HIMA--daripada harus bolak-balik ke kos, lebih hemat bukan?
Nah, itulah beberapa alasan ikut himpunan mahasiswa yang bisa saya bagi hari ini. Temukan lebih banyak inspirasi mengenai kampus di blog ini. Jangan lupa like, share and saskret--emang channel YouTube? Ha, becanda. Tapi yang satu ini gak becanda: pastikan dirimu berusaha menjadi mahasiswa yang gak cuma kuliah-pulang kuliah-pulang saja. Ambil lah peran di berbagai kegiatan seperti oragnisasi kampus dan komunitas lain selama itu bermanfaat. Dan yakinlah, ada banyak hal baik yang bisa kamu dapatkan dengan hal itu. Salam semangat.
Setuju banget, mahasiswa kudu bergaul dan punya aktivitas di luar kelas, menjalin networking, bisa mulai kerja dan bisnis juga ya..
ReplyDeleteKok saya banget ya ... Hehe
ReplyDeleteBetul... Saya juga pernah aktif di HIMA....
artikel ini cocok banget aku kaishkan ke ponakan yang baru masuk kuliah, sebab kadang terlalu banyak ikut kegiatan sampai lupa mana yang mmenag prioritas yaah
ReplyDeleteKalau aku pribadi sih lebih je bersosialisasi, karena jujur aku orangnya introvert di dunia nyata, ya walaupun itu perlahan sudah gak lagi sekarang. Karena banyak ikut organisasi dan komunitas akhirnya terbiasa dgn dunia luar. Tapi semuanya berawaldari himpunan
ReplyDeleteMemperlebar jangkauan relasi sih kalau ikut organisasi ini. Aku jg suka bgt waktu kuliah ikut2 organisasi ini.
ReplyDeleteBerorganisasi di Kampus utamanya adalah mempelajari ilmu-ilmu non akademis. Bahkan tidak jarang ilmu yang kita peroleh di organisasi kampus, justru yang paling dapat dimanfaatkan dalam masyarakat
ReplyDelete